Loading Now

“Langkah Kecil dari Kendal, Kiprah Besar di Bogor: Ustadz Fauzan dan Jalan Dakwahnya”

  1. FAUZAN, atau lebih di kenal dengan panggilan Ustadz Fauzan Al Hafizh, Lahir di Kendal, dengan nama Fauzan Ahmadi, pada tanggal 04 April 1985, merupakan anak ke lima dari 8 orang bersaudara dari pasangan Bapak. Achmadi, dan Ibu Juryati. Berasal dari Dusun Genting Rt 01 Rw 01 Desa Renginarum Kec. Ringinarum Kab. Kendal. Provinsi Jawa Tengah. Dan saat ini berdomisili di Perum Gunungputri Permai Jl. Nanas VII E9 No 04 Rt/Rw 001/011 Desa Karanggan Kec. Gunungputri Kab. Bogor

 

 

Lahir dari keluarga soarang petani kampung yang serba pas-pasan dan kurang mampu secara finansial dan minim Pendidikan. Tidak menghalanginya untuk menempuh Pendidikan yang lebih baik, dengan dorongan kuat dari orang tuanya sehingga mampu menyelesaikan Pendidikan formal mulai dari SDN 02 Gemuh Kendal, lulus pada tahun 1997, dan melanjutkan pendidikannya ke MTs. Pesantren Girikusumo Mranggen Demak, lulus tahun 2000 dan dilanjutkan ke Madrasah Aliyah Pesantren Girikusumo Mranggen Demak, lulus pada tahun 2003. Kemudian melanjutkan pendidikan tingginya ke jenjang SI di Univ. Satyagama Jakarta Jurusan Pendidikan Agama Islam dan lulus tahun 2008, Serta Pendidikan S2 dengan jurusan Ilmu Komunikasi Penyiaran Islam di Universitas Islam As-Syafi’iyah Jakarta dari tahun 2021-2023.

Beliau juga mengikuti pendidikan Tahfidzul Qur’an dipesantren yang sama dan mendapatkan Syahadah Tahfidz ditahun 2006, Pendidikan kader Muballigh KODI Jakarta Angkatan 27 tahun 2021, dan Progam S2 Ma’had Aly Zawiyah Jakarta 2023 sehingga sekarang beliau bergelar S.Pd.I.,M.A.,M.Sos.

 

Kegiatan sehari-hari aktif di dunia pendidikan, mulai dari 2009-2012 mengajar di Pesantren Nurul Huda Setu Bekasi, di SDIT Az Zahra dari 2013-2017 Citeureup Bogor, kemudian di SMPIT Assaalam Gunungputri Bogor 2018. dan Kepala Sekolah PAUDQu dan TPQ Al Ikhlas dari 2018-sekarang, mengajar di Majlis Taklim yang ada disekitar tempat tinggal dan juga aktif dakwah di Masjid dan Mushola di wilayah Bogor. Selain itu juga aktif sebagai Trainer Guru Al Qur’an Metode Tilawati.

 

Sementara dalam organisasi beliau sebagai Ketua Pimpinan Anak Cabang Jam’iyatul Qurro’ Wal huffadz (PAC. JQHNU) Gunungputri, dan pengabdian dimasyarakat sebagai ‘Amil didesa tempat tinggal nya sekarang.

 

Pria yang sekarang menginjak usia 40 tahun ini sekarang sudah dikaruniai 3 orang anak dari istri yang bernama Sofi Muniroh.

 

Disamping itu beliau mempunyai pengalaman berorganisasi yang lumayan banyak, sejak duduk di bangku sekolah beliau sudah aktif di organisasi.

 

Mulai dari kesiswaan pesantren salaf girikusuma demak 2005-2007

Wakil Kepala Pesantren Modern Nurul Huda Bekasi 2009-2012

Devisi Keislaman SDIT AZZAHRA Citeurep 2013-2018

Imam Masjid Jami’ Al Ikhlas Gunung Putri 2013 – Sekarang

Kepala TPQ Al Ikhlas Gn. Putri Permai 2016 – Sekarang

Ketua Metode Tilawati Center Gn.Putri 2016-Sekarang

Kepsek PAUDQu AL IKHLAS Gn. Putri 2018-Sekarang

Sekretaris Yayasan Irhamna Bil Qur’an 2019-Sekarang

Pengawas Laziz Nurul Falah Cab. Bogor 2019-2021

Trainer Tilawati Center Bogor 2016 – Sekarang

Tim Munaqis Tilawati Center Bogor 2018 – Sekarang

Tim Supervisor Tilawati Center Bogor 2019 – Sekarang

PAC JQH NU Gunungputri Bogor 2020-sekarang

 

Selain Pengalaman Berorganisasi beliau juga banyak menyelesaikan pelatihan pelatihan antara lain

Bimbingan Muqri’ Toriqoh Baca Tulis & Menghafal Al Qur’an

Metode Yambu’a 2008 & 2012

Standarisasi Pengajar Al Qur’an Metode Tilawati 2015

TOT (Training Of Trainer) Guru Al Qur’an Metode Tilawati 2016

Seminar “Cara Mudah Menanamkan Akhlaqul Karimah Pada Anak Melalui Metode Berkisah 2016

Dauroh Tajwid Metode Maisuro (DR. KH. Ahmad Fahroni, Lc.MA) 2017

Dauroh Khatam Kitab Shohih Bukhori Bab Iman

Dauroh Khatam Kitab Mukhtasor Syu’bul Iman Lil Imam Al Hafidz Al Baihaqy

Dauroh Khatam Kitab As Syamail Al Muhammadiyah Lil Imam Al Tirmidzi

Dauroh Ilmu Al Diin Al Dhaurury (Mukhtasor Abdullah Al Harory)

Daurou Rosm Ustmani (Dr. KH. Ahmad Fatoni,Lc.MA)

Diklat Nasional Supervisor Pembelajaran Al Qur’an Metode Tilawati 2019

Pendidikan Kader Mubaligh DKI Jakarta 2020.

 

Itulah beberapa rangkuman biografi dari pria yang menyukai warna Hijau dan coklat, pria yang suka dengan ikan hias, pria yang hobi Baca Kitab & Olah raga dan pria yang ingin bercita cita menjadi pengusaha Sukses.

 

Sebagai tambahan untuk sarana komunikasi, beliau dapat dihubungi melalui: WA. 0858-8427-6650, g-mail: surga.fauzanahmad@gmail.com. Juga akun social media: FB-Pribadi : Fauzan Ahmad.

Share this content:

Post Comment